Bally adalah salah satu brand sepatu terkenal asal Swiss yang terkenal dan berkualitas tinggi. Tidak heran jika hal ini membuat harga sepatu Bally terbaru menjadi sebuah pertanyaan yang sering dilontarkan oleh calon pembeli. Banyak petinggi di Indonesia seperti pejabat, pengusaha yang mengenakan sepatu import ini. Di Indonesia sendiri, Bally memiliki penggemar khusus yang rela merogoh kocek dalam-dalam untuk memiliki sepasang koleksi terbarunya. Kemewahan dalam setiap langkah kaki penggunanya akan sangat terasa saat mengenakan sepatu ini. Biasanya, mereka yang mengenakan sepatu dengan merk ini memang memiliki kondisi financial yang sudah mapan bahkan
berlebih.
Sepatu
Bally bukanlah sepatu sembarangan dengan kualitas yang asal-asalan.
Sepatu Bally asli harganya bisa mencapai Rp 12.000.000 jika dihitung
dengan nilai rupiah. Beberapa type tertentu harganya bahkan bisa
mencapai Rp 20.000.000 per pasangnya. Alasan kenapa harga sepatu ini
sangat mahal adalah karena bahan bakunya yang memang berkualitas. Semua
produk sepatu Bally menggunakan bahan kulit asli yang terpilih.
Kenyamanan penggunanya jelas terjamin dan kaki Anda akan bebas dari rasa
sakit sekalipun harus berjalan jauh dalam waktu yang lama saat
mengenakan sepatu ini. Harga sepatu Bally terbaru bisa saja berubah tergantung dengan kondisi nilai mata uang saat ini.
Di
Indonesia sendiri mungkin belum banyak tersedia outlet Bally resmi yang
menjual produk original dari Swiss. Kebanyakan jika ada yang punya
sepatu ini biasanya mereka membeli langsung dari negaranya saat
traveling kesana. Sepatu Bally memang fokus pada sepatu pria yang
biasanya untuk bekerja seperti model pantovel. Untuk yang ingin sepatu
resmi berkualitas tinggi maka Bally adalah pilihan terbaik. Hanya saja
tidak semua orang mampu membelinya. Jika Anda menemukan ada toko atau
penjual yang menawarkan harga sepatu Bally terbaru dengan harga yang
sangat murah maka Anda boleh hati-hati. Secara fisik, produk Bally palsu
dan asli sangat kelihatan. Apalagi jika Anda perhatikan dari jarak yang
dekat.
Saat
ini, ada banyak sekali pedagang yang menjual sepatu Bally palsu dengan
harga yang sangat miring. Bahkan, ada yang tetap menjual dengan harga
yang cukup tinggi padahal yang dijual juga hanya barang palsu. Saat Anda
curiga dengan harga sepatu Bally terbaru yang ditawarkan oleh penjual
maka Anda boleh bertanya mengenai keasliannya. Ada beberapa kelengkapan
yang seharusnya tersedia jika memang sepatu tersebut adalah barang asli
seperti kartu garansi keaslian, dooz sepatu, dust bag, kartu ucapan
terima kasih dari counter resmi Bally, kartu quality control dari Bally.
Jika Anda mendapatkan tawaran Bally asli namun penjual tidak bisa
memberikan semua kelengkapan tersebut maka berarti itu adalah barang
palsu. Jangan sampai Anda membayar dengan harga yang tidak sepadan
dengan kualitasnya.
Bally
adalah sepatu berkualitas tinggi yang dibuat dengan cara manual secara
detail dan teliti. Setiap prosesnya berada dibawah pengawasan langsung
sehingga tidak akan ada kecacatan yang bisa Anda temukan pada setiap
bagiannya. Perawatannya pun khusus untuk menjaga agar kondisi kulit
tidak rusak. Bally adalah salah satu brand sepatu mewah yang juga
dikenakan oleh salah satu mantan presiden Indonesia. Ada label atau
lambing Bally yang selalu dipasang pada permukaan sepatu yang menjadikan
ciri khas bahwa sepatu itu adalah asli. Jika Anda ingin mengetahui harga sepatu Bally terbaru maka sebaiknya cek langsung dari website resmi Bally lalu hitung kembali dengan nilai rupiah.
Baca Juga :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar